Pembukaan Diklat Pelestarian Fisik Bahan Perpustakaan Angkatan 1 tahun 2021
Rabu tanggal 19 Mei 2021 pukul 08.00 WIB, Pusat Pendidikan dan Pelatihan Perpustakaan Nasional Republik Indonesia mengadakan pembukaan Diklat Pelestarian Fisik Bahan Perpustakaan Angkatan 1. Diklat ini dilaksanakan selama 13 hari, dari tanggal 19 Mei 2021 sampai tanggal 8 Juni 2021.
Pembukaan diklat ini dilakukan oleh Plt. Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Perpustakaan Nasional RI, Bapak Drs. Yahyono, SIP., M.Si. Setelah acara ini, dilanjutkan dengan kegiatan pre-test yang diikuti oleh peserta diklat. Pada hari yang sama, sekitar pukul 13.00 WIB, diberikan materi diklat yang pertama yaitu Kebijakan Pelestarian Fisik Bahan Perpustakaan oleh Dra. Sri Sumekar, M.Si.
Materi yang diberikan pada diklat ini antara lain:
- Kebijakan Pelestarian Fisik Bahan Perpustakaan
- Pengantar Pelestarian Fisik Bahan Perpustakaan
- Analisis Kebutuhan Pelestarian Fisik Bahan Perpustakaan
- Persiapan Menghadapi Bencana
- Pemeliharaan dan Perawatan Karya Cetak, Karya Tulis dan Karya Rekam
- Perbaikan Bahan Perpustakaan
- Pembuatan Sarana Penyimpanan
- Penjilidan Bahan Perpustakaan
- Restorasi Karya Rekam
- Rencana Tindak Lanjut dan Observasi Lapangan
- Penulisan Kertas Kerja
- Pretest dan Post test
- Seminar
Persyaratan peserta untuk dapat mengikuti diklat ini antara lain:
- Tenaga perpustakaan yang berijazah minimal SMU atau yang sederajat;
- Diutamakan bekerja di bidang pelestarian bahan perpustakaan;
- Persyaratan administrasi lainnya yang ditetapkan oleh penyelenggara pelatihan.
Sementara itu, persyaratan administrasi peserta antara lain:
- Surat permohonan mengikuti diklat dari pimpinan instansi
- Ijazah pendidikan terakhir
Pelaksanaan diklat dilaksanakan secara daring, dengan menggunakan aplikasi yang dikembangkan oleh Pusdiklat Perpusnas RI, yaitu aplikasi Eldika.
Diklat ini merupakan diklat yang dibiayai oleh APBN, sehingga peserta tidak dibebankan biaya untuk mengikuti diklat. Jumlah calon peserta yang mendaftar pada diklat ini berjumlah 243 peserta, sedangkan yang diterima hanya 40 orang peserta. Bagi peserta yang masih ingin mengikuti diklat ini tetapi tidak bisa lolos sebagai peserta, tidak perlu khawatir. Pusdiklat Perpusnas RI pada tahun ini menyelenggarakan Diklat Pelestarian Fisik Bahan Perpustakaan sebanyak 2 angkatan. Itu artinya, masih ada kesempatan lain. Rencananya Angkatan ke-2 akan diselenggarakan pada tanggal 12 – 31 Agustus 2021. Maka dari itu, bagi yang masih berminat untuk mengikuti diklat ini, silahkan persiapkan persyaratan pendaftarannya dan segera mendaftar ketika sudah dibuka pendaftarannya.
Penulis: Haryo Nurtiar, M.Hum
Editor: Dwi Budyarti Kurnia Sari