Diklat Pemrogaman Menggunakan Code Igniter Web Framework
PUSDIKLAT- Dalam rangka meningkatkan kompetensi Sumber Daya Manusia di Pusat Data dan Informasi di Lingkungan Perpustakaan Nasional, Pusdiklat Perpustakaan Nasional menyelenggarakan diklat Pemrograman menggunakan Code Igniter Web Framework. Diklat ini diselenggarakan secara tatap muka atau klasikal dengan menerapkan protocol kesehatan selama covid. Diklat ini diikuti oleh Program pelatihan ini dihadiri oleh Kepala Perpustakaan Nasional, Drs. Muhammad Syarif Bando, MM yang sekaligus memberikan arahannya pada Senin, 9 November 2020, bertempat di Ruang Theater Blok A, di Jl. Salemba Raya, Jakarta Pusat.
Materi yang disampaikan dalam diklat pemrograman menggunakan Code Igniter Web Framework antara lain; (1) Apa itu Framework?; (2) Kenapa Codeigniter?; (3) Syarat Belajar Codeigniter?; (4) Tools Belajar Codeigniter?; (5) Hello World?; (6) Struktur Hello; (7) CSS dan Bootstrap; (8) Javascript dan JQuery; dan (9) REST API. Selama diklat berlangsung, peserta diklat cukup antusias mengikuti keseluruhan materi yang disampaikan.
Reporter: Rina Wahyuni (Pustakawan di Pusdiklat)